Kontroversi Seputar Podium Pertama Ducati Bersama Rossi May 18, 2011
Posted by Admin in Casey Stoner News, Dani Pedrosa News, Marco Simoncelli News, Randy De Puniet News, Valentino Rossi News.Tags: berita motogp, Casey Stoner, Dani Pedrosa, kontroversi seputar podium pertama ducati bersama rossi, marco simoncelli, valentino rossi
trackback
Banyaknya kontroversi yang mengikuti rampungnya gelaran seri-4 motogp Lemans,membuktikan betapa panasnya pertarungan para rider di musim 2011 ini. Salah satunya adalah soal podium pertama Rossi bersama Ducati,apa yang terjadi?
Dari situs Gpone mengutip dari media Italia Gazzetta dello Sport yang ditulis oleh Filippo Falsaperla. Artikel itu menyoroti pelanggaran yang dilakukan The Doctor dengan melakukan aksi overtake saat bendera kuning tengah dikibarkan.
Pada lap-18 tidak berselang lama setelah insiden yang terjadi antara Dani Pedrosa dan Marco Cimoncelli,Rossi berusaha untuk menyalip Dovisiozo pada saat yang bersamaan ketika Marshal mengibarkan bendera kuning. Diluar dari fakta bahwa peraturan melarang keras hal tersebut,yaitu usaha Rossi untuk mendahului Dovisiozo,Rossi juga tidak memberikan kembali posisi tersebut kepada Dovi seperti diatur dalam aturan race. Entah Rossi sedang beruntung atau tidak,tapi tidak seorangpun di Race Direction yang memperhatikan hal tersebut,karena eh karena,andai mengikuti aturan yang berlaku maka Rossi bisa dikenakan sanksi Ride-through penalty.
Sebelumnya Race Direction sudah menjadi sorotan saat memberikan sanksi denda kepada Stoner menyusul tinju kecilnya kepada De Puniet.Denda sebesar 5000 Euro itu tak pelak menuai beberapa kritik,karena apa? Karena pimpinan lomba sama sekali tidak memberikan sanksi kepada De Puniet yang apabila dilihat dari tindakannya memperlambat laju motornya di lintasan dapat membahayakan rider lain. Jadilah bermunculan berbagai ungkapan miring bahwa pimpinan lomba lebih mengutamakan etika daripada keselamatan rider.
So,itulah motogp.Rasanya apabila tidak dibumbui dengan kontroversi-kontroversi mungkin gelaran motogp akan sama saja dengan gelaran balap motor lain,kurang greget. Apapun ceritanya sudah menjadi sewajarnya untuk kita apabila memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya untuk para rider yang berlaga di gelaran race motogp,karena merekalah tontonan motogp menjadi enak untuk dinikmati dan diikuti.
Ditulis oleh :

Devita Gombez
Wah, beruntung banget dong ya si Vale ckckck… maksudnya beruntung gak liat bendera kuning jadi bisa nyalip hehe..
LikeLike
Bendera kuningnya bersamaan sama vale nyalip dovi jadi dianggap gapapa,nanggung PeWe 😀
Bahkan ada yg bilang itu sebenernya dovi yg nyalip tp karena ada bendera kuning dovi melepaskan kembali posisinya dengan memberi ruang untuk disalip vale,jd terlihat seakan vale yg nyalip dovi..,
*cenah
LikeLike
semoga yang bener adalah versi cerita yang kedua..:):)
LikeLike
Bener juga bos Ian .. hehe
kok bisa ya ? tapi yaaa, orang trophy podium udah dikasih kok, podium 3 juga udah diinjak, masa’ sang legenda dibatalin juara 3nya .. gak kaan 😀
LikeLike
Bener bro pemenang ya pemenang 🙂
LikeLike